Berita

Siswa SLB C Autis Negeri Tuban Manfaatkan Sampah Organik Jadi Pupuk Kompos

20 Jun 2024 10:19:42

Admin

Image

Tuban, - SLB C Autis memiliki lingkungan yang asri dan banyak pohon hijau, sehingga banyak sampah-sampah daun yang berserakan. khususnya sampah-sampah daun kering.Jum’at (15/5).

    

Untuk membuat pupuk kompos, siswa mengambil sampah organik seperti duan-daunan, kulit buah, atau sampah yang mudah terurai kemudian disimpan. daun daun digunting kecil kecil oleh siswa, selain melatih pengolahan sampah juga siswa dapat terlatih motorik halusnya. setelah itu hasil guntingan dimasukkan ke dalam tong composer. Luaran dari tong composer tersebut akan menghasilkan pupuk cair dan padat yang nantinya pupuk tersebut digunakan untuk menutrisi tanaman-tanaman yang ada di sekolah, sehingga untuk menutrisi tanaman tidak dipergunakan lagi pupuk dari bahan kimiawi.

 

Saat dikonfirmasi setelah kegiatan, Kepala Sekolah SLB C Autis Negeri Tuban "Bapak Suwignyo, S.Pd berujar. Kegiatan ini (membuat pupuk kompos) terbesit saat melihat sampah-sampah yang berserakan, khususnya sampah-sampah dari daun ini. Dengan banyaknya daun-daun yang berserakan , kita mengajak para murid agar peduli lingkungan dengan cara membuat pupuk kompos dari bahan sampah organik", jelasnya. 

Tulis Komentar

Success! Komentar anda berhasil disimpan.
Warning! Isi nama anda dengan benar.
Warning! Silahkan isi komentar anda.

Lokasi Sekolah

Alamat

JL. Dr. wahidin Sudiro Husodo No. 867 Kabupaten Tuban

Email

slbcautisnegerituban@gmail.com

Nomor Telepon

Managed By ABK Istimewa
@2022 - 2025